Borussia Dortmund vs Ajax Amsterdam (1-0)

detikSport. Dortmund - Punya banyak peluang sepanjang laga, Borussia Dortmund harus menunggu sampai menit ke-87 untuk bisa mencetak gol. Dortmund akhirnya menundukkan perlawanan Ajax Amsterdam dengan skor 1-0.

Pada pertandingan yang berlangsung di Signal Iduna Park, Rabu (19/9/2012) dinihari WIB, Dortmund tampil trengginas di lini depan. Sepanjang 90 menit mereka memiliki banyak peluang, namun penyelesaian akhir yang buruk kerap jadi masalah. Sebaliknya, Ajax justru malah unggul dalam penguasaan bola. Namun, kesulitan untuk menciptakan peluang.



Dalam catatan yang dilansir oleh situs resmi UEFA, di babak pertama Dortmund tercatat memiliki delapan attempts. Dari total catatan tersebut, lima di antaranya berstatus tepat sasaran. Sementara, Ajax unggul ball possession 56:44.

Baru lima menit pertandingan berjalan, Mario Goetze sudah mendapatkan peluang usai menerima operan dari Marco Reus. Namun, tendangan Goetze masih bisa diblok. Tapi, Ajax mendapatkan peluang bagus di menit ke-12. Umpan dari Ryan Babel disambut dengan tendangan kaki kanan Derk Boerrigter. Serangan ini kemudian hanya berujung menjadi sepak pojok.

Semenit berselang, bek Ajax, Toby Alderweireld mendapatkan peluang lewat sebuah tendangan jarak jauh. Sial bagi Alderweireld, tendangannya masih melenceng dari sasaran. Di sisi gawang seberang, giliran Lukasz Piszczek yang mendapatkan peluang. Tapi, tendangan kaki kiri bek Dortmund itu masih bisa diselamatkan.

Setengah jam pertandingan berjalan, Dortmund mendapatkan peluang lagi. Kali ini melalui Robert Lewandowski. Hasilnya? Tendangan penyerang asal Polandia itu masih menyamping di sisi gawang Kenneth Vermeer.

Beberapa peluang dari Sebastian Kehl dan Reus setelahnya juga belum bisa membuat Dortmund unggul. Skor sama kuat 0-0 di akhir babak pertama.

Ajax langsung mendapatkan peluang di awal babak kedua, tepatnya pada menit ke-48. Namun, tendangan Siem De Jong tepat di depan kotak penalti masih bisa diblok Weidenfeller.

Beberapa menit kemudian, Dortmund membalas, tetapi tendangan Lewandowski melambung. Pada menit ke-52, operan-operan pendek di depan area pertahanan Ajax berakhir ke kaki Reus. Ia tinggal berhadapan dengan Vermeer dan langsung melepaskan tembakan. Sial baginya, tendangannya masih bisa diblok oleh kiper Ajax itu. Tendangan penjuru untuk Dortmund.

Dortmund kemudian mendapatkan hadiah penalti setelah Goetze dilanggar oleh Van Rhijn di dalam kotak penalti. Van Rhijn pun mendapatkan kartu kuning. Namun, peluang Dortmund yang satu ini juga terbuang percuma.

Mats Hummels yang maju menjadi algojo penaltinya melepaskan penalti rendah ke arah sebelah kiri Vermeer. Sang kiper bisa menebak arahnya dan kemudian memblok tendangan tersebut. Tuan rumah batal unggul.

Juergen Klopp kemudian mengganti Blaszczykowski dengan Ivan Perisic, sedangkan Frank De Boer memilih untuk memainkan Lasse Schone dengan menggantikan Ryan Babel --menambah satu pemain lagi di posisi gelandang. Tapi, tekanan Dortmund tetap tidak bisa dibendung Ajax.

Gol yang ditunggu-tunggu tuan rumah itu akhirnya hadir di menit ke-87. Umpan dari Ilkay Guendogan diterima oleh Lewandowski di dalam kotak penalti. Setelah menahan bola dan melepaskan diri dari kawalan bek, ia melepaskan tendangan dari jarak dekat. Gawang Vermeer pun bobol.

Skor 1-0 itu pun bertahan sampai laga selesai.

Susunan Pemain

Borussia Dortmund: Roman Weidenfeller; Neven Subotic, Mats Hummels, Lukasz Piszczek, Marcel Schmelzer; Sebastian Kehl, Ilkay Guendogan (Moritz Leitner 89); Marco Reus, Jakub Blazszczykowski (Ivan Perisic 73), Mario Goetze (Julian Schieber 89); Robert Lewadonwski.

Ajax Amsterdam: Kenneth Vermeer; Toby Alderweireld, Niklas Moisander, Ricardo Van Rhijn, Daley Blind; Christian Poulsen, Siem De Jong, Christian Eriksen; Tobias Sana (Miralem Sulejmani 89), Derk Boerrigter, Ryan Babel (Lasse Schone 79).

0 KOMENTAR:

Copyright © 2012 Berita Terbaru.