Arshavin: Capello Resmi Latih Rusia
Moskow - Fabio Capello akhirnya resmi
menjadi pelatih timnas Rusia. Belum ada keterangan resmi dari kedua
pihak soal kesepakatan tersebut, informasi itu dibocorkan oleh Andrei
Arshavin.
Capello menjadi salah satu kandidat pelatih anyar Rusia selain Harry Redknapp dan Rafael Benitez. Setelah sebelumnya sempat dikabarkan sudah melakukan negosiasi, Rusia dan Capello ternyata sudah mencapai kesepakatan.
Setidaknya begitu dibocorkan Arshavin. Lewat situs resminya, kapten Rusia itu menyebut kalau Don Fabio sudah resmi jadi pelatih baru mereka.
"Pelatih timnas Rusia sudah ditunjuk - dia adalah Fabio Capello. Kami mendoakan dia sukses dengan pekerjaan barunya," tulis Arshavin di www.arshavin.eu, sebagaimana dikutip Reuters.
Capello, yang pada Februari lalu memutuskan mundur sebagai pelatih timnas Inggris, sudah bertemu dengan Menteri Olahraga Rusia, Vitaly Mutko, pada Kamis kemarin. Saat itu Mutko menyebut kalau pembicaraan berjalan positif, meski belum ada keputusan dibuat.
Sementara beberapa media lokal menyebut kalau negosiasi ulang akan dilakukan hari Selasa (17/7/2012) pekan depan.
Capello menjadi salah satu kandidat pelatih anyar Rusia selain Harry Redknapp dan Rafael Benitez. Setelah sebelumnya sempat dikabarkan sudah melakukan negosiasi, Rusia dan Capello ternyata sudah mencapai kesepakatan.
Setidaknya begitu dibocorkan Arshavin. Lewat situs resminya, kapten Rusia itu menyebut kalau Don Fabio sudah resmi jadi pelatih baru mereka.
"Pelatih timnas Rusia sudah ditunjuk - dia adalah Fabio Capello. Kami mendoakan dia sukses dengan pekerjaan barunya," tulis Arshavin di www.arshavin.eu, sebagaimana dikutip Reuters.
Capello, yang pada Februari lalu memutuskan mundur sebagai pelatih timnas Inggris, sudah bertemu dengan Menteri Olahraga Rusia, Vitaly Mutko, pada Kamis kemarin. Saat itu Mutko menyebut kalau pembicaraan berjalan positif, meski belum ada keputusan dibuat.
Sementara beberapa media lokal menyebut kalau negosiasi ulang akan dilakukan hari Selasa (17/7/2012) pekan depan.
0 KOMENTAR: