Barcelona vs Osasuna (2-1)

Osasuna - Lionel Messi lagi-lagi jadi pahlawan untuk Barcelona. Di pekan kedua, Los Cules yang sempat tertinggal dari Osasuna, akhirnya menang 2-1 lewat dua gol pesepakbola Argentina itu.

Dalam laga yang dihelat di Estadio El Sadar, Senin (27/8/2012) dinihari WIB, Osasunaunggul di babak pertama lewat gol Joseba Llorente.

Namun, di babak kedua Osasuna harus kehilangan Francisco Punal yang mendapat kartu merah. Minus satu pemain akhirnya gawang Osasuna harus kebobolan dua kali lewat gol Messi.

Messi memimpin daftar top skorer sementara dengan empat gol dan Barca pun ada di puncak klasemen dengan enam poin dari dua laga berlalu. Sementara itu Osasuna di posisi buncit dengan nihil poin.

Jalannya pertandingan

Dua menit laga berjalan Osasuna sudah mengancam gawang Victor Valdes. Cejudo yang bebas di kotak penalti melepaskan sepakan keras yang masih bisa ditepis Valdes.

Barca membalas di menit 14 ketika sepakan Cristian Tello dari sisi kiri kotak penalti lawan menerpa tiang gawang dan gagal berbuah gol.

Osasuna akhirnya unggul di menit 17 ketika crossing Roland Ramah menemui Llorente di tiang jauh dan langsung menyepak bola first time ke pojok atas gawang Valdes. Barca tertinggal 0-1.

Barca kemudian coba melancarkan serangan lebih intens dan di menit 28 ketika Andres Iniesta membuang peluang emas di depan gawang. Sepakannya dari jarak 12 yard masih melayang di atas mistar.

Osasuna mampu memberi ancaman bagi gawang Valdes di menit 30 ketika tembakan Lamah ditepis Valdes dan bola rebound langsung disambar Llorente, namun dengan sigap Carles Puyol menghadangnya.

Di penghujung babak pertama Cesc Fabregas mengirim bola ke Lionel Messi dari situasi free kick, tapi sepakan keras Messi masih bisa ditepis Andres Fernandez.

Babak kedua dimulai dan Osasuna lagi-lagi mampu menekan pertahanan Barca di menit 63 ketika tembakan mendatar Sisi masih tepat di pelukan Valdes.

Tiga menit setelahnya Lamah punya peluang lagi ketika tembakan keras Lamah dari dalam kotak penalti masih melenceng dari sasaran.

Nino! Osasuna punya peluang besar unggul 2-0 ketika Sergio Busquets gagal menguasai bola dan direbut oleh Nino yang kemudian melepaskan sepakan yang sayang bola masih menerpa tiang.

Barca akhirnya bisa menyamakan kedudukan di menit 76 ketika Messi mencetak gol memanfaatkan kemelut di depan gawang.

Tuan rumah harus bermain dengan 10 orang ketika Punal dikartu merah karena memprotes gol Messi yang dinilainya berbau offside.

Unggul jumlah pemain membuat Barca leluasa membangun serangan dan hasilnya di menit 80 Messi mencetak gol lagi yang membuat timnya unggul 2-1. Crossing datar Jordi Alba langsung disambar Messi dengan sepakan terukur ke pojok kanan gawang.

Susunan pemain

Osasuna: Fernandez; Bertran, Arribas, Flano, Damia; Cejudo (Lolo 80'), Punal, Lamah, Raoul, Sisi (Copovi 78'); Llorente (Nino 69')

Barcelona: Valdes; Alves, Pique, Puyol, Alba; Fabregas (Pedro 63'), Busquets, Iniesta (Xavi 70'); Alexis, Messi, Tello (Villa 75')


1 komentar:

  1. FreedomPop is the first ABSOLUTELY FREE mobile communications provider.

    Voice, text & data plans costing you £0.00/month (100% FREE CALLS).

    BalasHapus

Copyright © 2012 Berita Terbaru.