Sudah Kalahkan Jerman, Chiellini Bidik Spanyol

Warsawa - Italia sukses memetik kemenangan atas Jerman di babak semifinal untuk melangkah ke partai puncak. Giorgio Chiellini kini membidik Spanyol yang akan jadi lawan Italia di babak final.

Dalam laga semifinal di National Stadium, Jumat (29/6/2012) dinihari WIB, Gli Azzurri meraih kemenangan 2-1. Dua gol Italia dilesakkan oleh Mario Balotelli. Sementara satu gol Jerman dicetak oleh Mesut Oezil menjelang akhir laga.

Kemenangan ini mengantar Italia ke babak final untuk menghadapi Spanyol. La Furia Roja sudah lolos sehari sebelumya usai menyingkirkan Portugal lewat adu penalti.

Meski di atas kertas Italia tak lebih diunggulkan daripada Spanyol yang merupakan juara bertahan, Chiellini tak gentar. Ia yakin performa apik Italia saat mengalahkan Jerman akan jadi modal bagus untuk menghadapi Iker Casillas dkk.

"Ini adalah pertandingan yang luar biasa melawan tim yang hebat. Kami sangat yakin kami bisa bermain baik dan menang," ujar Chiellini di situs resmi UEFA.

"Sekarang kami harus berkembang, karena di hari Minggu kami harus lebih baik. Kami sudah pernah menghadapi Spanyol dan kami bermain baik."

"Kami tahu mereka adalah favorit untuk memenangi turnamen ini, tapi melihat pada bagaimana kami bermain baik hari ini, kami rasa kami bisa mengalahkan mereka," tandas bek Juventus itu.

0 KOMENTAR:

Copyright © 2012 Berita Terbaru.